Masuk Kota Malang di Sambut 7 Topeng Raksasa

taman kendedes malang

Taman Kendedes yang terdapat 7 topeng raksasa yang terdapat di sebelah timur Jalur Surabaya – Malang  kini di permak agar terlihat semakin indah. Taman ini di tata ulang dengan desain terbaru. Tujuh topeng raksasa akan mengelilingi Patung Kendedes. Penambahan topeng itu sendiri ditujukan untuk menguatkan image Kota Malang sebagai kota wisata dan budaya.

taman kendedes malang

Nantinya Taman Kendedes juga akan menjadi Taman Topeng Malangan. Nuansa Sejarah dan budaya Malang yang kental akan di hadirkan di taman ini. Pemilihan lokasi pembangunan sendiri dikarenakan Taman Kendedes dirasa memiliki lokasi yang sangat strategis. Jalur di sekitar taman merupakan gerbang  masuk menuju Kota Malang.

Selain itu, Pembangunan ikon Tujuh Topeng ini dimaksudkan sebagai penanda ciri khas Kota Malang. Memberikan kesan tersendiri bagi siapapun yang berkunjung ke Kota Apel ini.  Tiga konsep telah direncanakan untuk mempercantik taman ini. Patung kendedes akan di cat putih, serta di tambahkan lampu – lampu yang menambah keindahan taman ini, serta penambahan tanaman di sekitar taman.

taman kendedes arjosari malang

Sedangkan untuk tujuh kareakter topeng yang nantinya akan bersanding dengan Patung Kendedes ini akan di komposisikan dengan jamang gelung setinggi lima meter. Tujuh Karakter topeng tersebut adalah Panji Asmara Bangun, Dewi Skartaji, Bapang, Gunung Sari, Klana dan tokoh – tokoh lainnya yang terdapat dalam cerita Panji.

Akan seindah apa jadinya jika taman ini telah selesai di renovasi? membuat anda penasaran bukan? Kami tunggu kunjungan liburan anda di Kota Wisata Malang. Kami Sewa Mobil Malang siap menemani perjalanan wisata anda.

Berikan Klik di Bintang
[Total: 0 Average: 0]
Share

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Open chat
Bisa Kami Bantu ?