
Sewa Alphard di Malang murah dengan pelayanan terbaik, harga terupdate 2024 hubungi Tigadara Transport Malang yang merupakan solusi bagi anda yang menginginkan mobil Premium di wilayah Malang dan sekitarnya.
Jasa sewa ini dapat anda gunakan untuk berbagai tujuan anda seperti perjalanan dinas, pariwisata, wedding, maupun suatu event di wilayah Malang. Mobil kelas VVIP ini mempunyai tampilan modern dengan berbagai fitur nya yang canggih.
Kami sendiri mempunyai 2 pilihan harga sewa Alphard di Malang sesuai dengan tahun pembuatannya, dan untuk tipe mobilnya kami akan sampaikan ketika anda hendak reservasi menyesuaikan ketersediaan pada waktu tersebut.
Daftar Isi
Harga Sewa Alphard :
Malang Ke | 2021 ke bawah | 2021 ke atas |
Dalam Kota dan Batu | 2.700.000 | 3.000.000 |
Bromo (Sunrise) | 2.900.000 | 3.200.000 |
Pantai Kab. Malang | 2.900.000 | 3.200.000 |
Surabaya | 3.000.000 | 3.300.000 |
Taman Safari | 3.000.000 | 3.300.000 |
Blitar | 3.000.000 | 3.300.000 |
Ketentuan Sewa Alphard di Malang
- Harga sudah termasuk driver / sopir dan bahan bakar minyak
- Penggunaan dalam satu harinya fullday
- Fullday = start sesuai permintaan dan finish maksimal 23.00
- Sudah termasuk parkir dan tol
- Bonus minuman dan makanan ringan / buah-buahan dalam kendaraan
Cara Boking
- Hubungi kami di nomor hp tertera melalui Whatsapp maupun telephone
- Tanyakan ketersediaan unit di tanggal rencana perjalanan anda
- Jika sudah silakan minta foto mobil
- Apabila anda sudah fix berminat silakan sampaikan dan cs kami akan membantu anda untuk proses bokingnya
- Tinggal tunggu perjalanan anda
- Driver dan mobil akan stanby di penjemputan sesuai waktu dan tempat yang anda sampaikan
Kelebihan Rental Alphard di Tigadara
Kami sadar semakin kesini permintaan akan sewa mobil Alphard di Malang semakin tinggi, oleh karena itu kami selaku penyedia sewa mobil Malang terus berusaha mempertahankan serta menambah kualitas pelayanan kami.
Dua hal yang menurut kami sangat penting dalam perusahaan kami adalah 1. Kualitas SDM dan 2. Kualitas unit kendaraan kami.
1. SDM
Kami sadar SDM atau crew adalah tonggak setiap perusahaan jasa, karena dengan sumber daya manusia yang kompeten akan mampu menghasilkan pelayanan yang maksimal juga. Oleh karena itu kami mempunyai beberapa kelebihan yang menyangkut hal ini, yaitu :
- Operator atau Customer service 24 jam dan ramah, Anda dapat menyampaikan rencana perjalanan, dan pastinya cs akan memberikan masukan serta bantuan untuk program perjalanan yang efektif dan efisien
- Driver yang sabar berpengalaman, driver adalah satu-satunya orang kami yang akan bertemu langsung dengan Anda. Kami janjikan driver kami semua sabar, dan dengan pengalamannya dapat berkomunikasi serta berkonsultasi masalah perjalanan.
2. Kualitas Mobil
kami menjanjikan kendaraan yang selalu bersih serta terawat ketika pelayanan berlangsung. Kami mempunyai bengkel service rutin yang selalu mengkondisikan mobil selalu keadaan sehat dan siap jalan.
Dan kami mempunyai kelebihan menyampaikan unit mobil yang kami tawarkan dalam bentuk foto ke Anda sebelum hari H perjalanan. Jadi tidak “membeli kucing dalam karung” karena sudah mengetahui kendaraan yang akan anda pakai.
Selain itu bonus dari perusahaan kami adalah harga yang terjangkau dan dapat anda bandingkan dengan perusahaan jasa rental Alphard di Malang lainnya, selisih sewa mobil ini dapat anda gunakan untuk fasilitas mewah lainnya.
Kapasitas : 5 Orang (kapten seat) | AC : Double Blower |
Audio Suport : VCD/DVD/USB/Aux | Kapasitas Bagasi : 2-3 Koper |
Screen Touch LCD : Yes | Charger Hp : Yes |
Toyota mempunyai beberapa jenis mobil MPV dan Alphard merupakan mobil dengan level menengah keatasnya, dengan banyak fitur yang memanjakan penggunanya. Dengan kapasitas 6-7 orang kendaraan ini sangat nyaman sehingga pantas sekali mendapat julukan premium class nya MPV Toyota.
Pertama di luncurkan di 2002 mobil ini sudah keluar dengan banyak generasi dan sudah hampir mengalami perubahan signifikan. Dari segi eksterior atau penampilan kendaraan ini terlihat sangat mewah dan sangar, apalagi pintu tengah dari mobil ini menggunakan pintu geser dengan otomatis menambah kemewahan tersendiri ketika akan memasukinya.
Sasis, Suspensi Serta Transmisi Toyota Alphard
Dari generasi sebelumnya sampai dengan generasi terbaru Toyota Alphard mempunyai ukuran dimensi yang hampir sama. Dengan lebar 1.850 panjang mobil 4.915 serta tinggi 1.895 plus poros roda sepanjang 3.000 jarak pijak belakang 1.570 dan depan 1.575.
Dengan suspensi depan MacPherson Strut dari Torsion Bar serta mempunyai ground clearence 160, sedangkan suspensi belakang menggunakan double wishbone dari Torsion Bar.
Untuk ukuran ban, masih sama dengan generasi sebelumnya mobil ini menggunakan ukuran 235/50/R18. Perbedaan paling signifikan dari Alphard generasi terdahulu dengan yang terbaru adalah pada transmisinya, jika pada seri 2.5 menggunakan tansmisi CVT sedangkan di generasi terbaru atau 3.5 sudah menggunakan A/T
Sistem Keamanan
Untuk fitur yang satu ini jangan di tanya lagi, karena dari beberapa generasi fitur ini selalu menjadi pilihan utama dari mobil ini. Tidak heran beberapa orang sampai fanatik dengan mobil ini, karena fitur keamanan serta keselamatan mobil ini lebih baik daripada mobil-mobil lain.
Fitur andalan mobil ini adalah Omni Directional Compatibilty Body Structure yang melindungi penumpang ketika terjadi tabrakan dari depan, samping atau belakang dengan kecepatan 55Km/jam.
Berikutnya Clearence Back Sonar yang menjadikan parkir Anda lebih aman dan nyaman. Serta beberapa fitur lainnya seperti airbag depan, child safety lock, brake asist, anti lock braking system, electronic brake distribution, pelindung benturan depan, pelindung benturan samping, pengingat pintu terbuka, engine check warning, crash sensor, vehicle stability control system, sabuk pengaman serta pengingat sabuk pengaman.
Interior dan Exterior Alphard

Dari segi exterior masih sama dengan Alphard sebelum-sebelumnya yaitu menawarkan tempilan yang mewah dengan prestige tinggi. Tampak depan grilled dengan ornamen tebal memberikan kesan wow ketika melihatnya. Sedangkan bagian belakang masih sama-sama terlihat mewah dengan sedikit perubahan bentuk lampu serta beberapa ornamennya.
Sedangkan dari interior tidak perlu ragu lagi mobil ini menawarkan berbagai kemewahan dan prestige dari design sampai dengan fiturnya. Dengan kursi yang dapat dikonfigurasi sesuai keinginan serta sandaran tangan berbahan logam dengan ornamen kayu serasa seperti bos besar ketika didalam mobil ini.
Selain design mewah interior Toyota Alphard juga dengan peredam getaran mobil serta desain aerodinamika mobil ini juga mengurangi suara dari luar ketika berjalan.
Sedangkan kita akan menemui dashboard mewah dengan dual climate AC control, audio system serta stering wheel yang menjadikan mobil ini pantas mendapat julukan dengan mobil premium dengan tamu VVIP.
Berikut detail Specifikasi Toyota Alphard
- Dimensi
– Panjang : 4915 mm
– Lebar : 1850 mm
– Tinggi : 1895 mm
– Jarak Pijak depan/belakang : 1.575/1.570 mm
– Poros Roda : 3000 mm
– Jarak Terendah : 160 mm
– Kapasitas Tangki : 75 L - Eksterior Dan Interior
– Pintu Slider
– Foglamp
– frontlamp
– Audio
– Steering Wheel
– A/C
– Sunroof - Mesin
– Seri mesin : 2GR-FE
– Type Mesin : 2GR-FE, VType 6 Cylinder, 24 Valve, DOHC, Chain Drive with Dual VVT-i
– Kapasitas Silinder : 3456
– Sistem Suplay Bahan bakar : EFI
– Daya Maksimum : 275 Ps/6200 rpm
– Torsi Maksimum : 34.7 Kgm/4700 rpm
– Diameter X Langkah : 94.0 x 83.0 - Suspensi / Kaki-Kaki
– Tranmisi : 6 Speed A/T Sequential
– Suspensi Depan : MacPherson Strut with Torsion Bar
– Suspensi Belakang : Double Wishbone with Torsion Bar
– Rem Depan :Ventilated Disc
– Rem Belakang : Ventilated Disc
– Ukuran Ban : 265 / 65 R17
Mungkin anda bertanya-tanya, kenapa harga sangat jauh dengan sewa mobil Malang lainnya ?Coba saja jasa transportasi yang satu ini untuk mengetahui kenapa. Jangan segan menghubungi customer service kami, mau tanya informasi, pemesanan, ataupun jika berkenan menawar harga.
Unit lain di Sewa Fortuner Malang atau Rental Hiace Premio Malang
Dokumentasi Jasa Sewa Alphard di Malang






FAQ
Tidak, kami hanya melayani sewa mobil dengan sopir
Hitam dan putih
Bisa, dan siap kapan saja
Hanya melayani fullday, tetapi jika memang harus 12 jam harga bisa turun atas negosiasi dengan cs kami
Bisa, buat janji dengan crew kami melalui cs karena menyesuaikan dengan jadwal kosong mobil bersangkutan
Tigadara Transport & Tour Organizer menyediakan berbagai unit sewa mobil di wilayah Malang, salah satunya Toyota Alphard yang merupakan mobil kelas Premium. Jasa sewa Alphard di Malang sendiri lebih sering digunakan untuk acara pernikahan, event-event tertentu atau ada pejabat datang dari luar kota.
Meskipun tidak sebanyak yang kami sebutkan sebelumnya banyak juga yang menggunakan rental Alphard di Malang untuk perjalanan wisata. Dengan spesifikasi yang sangat modern mobil ini sangat nyaman digunakan untuk perjalanan di wilayah Malang dan Batu yang memang mempunyai tekstur jalan pegunungan.
Apa berminat menggunakan jasa sewa Alphard di Malang ?